Research Repository of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penggunaan media komik untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran tematik di SD Negeri 22 Perkebunan Teluk Panji

Ayuningtias, Windy and Syafrilianto, Syafrilianto (2022) Penggunaan media komik untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran tematik di SD Negeri 22 Perkebunan Teluk Panji. In: Seminar Nasional Prodi PGMI Dan PIAUD IAIN Padangsidimpuan : Pengembangan Metodologi Penelitian Untuk Riset di PGMI dan PIAUD, 18 Mei 2022, Padang Sidempuan.

[img] Text
ARTIKEL PROSIDING 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh rendahnya motivasi belajar peserta didik kelas III di SD Negeri 22 Perkebunan Teluk Panji Kabupaten Labuhanbatu Selatan, terutama pada pembelajaran tematik, disebabkan oleh jarangnya penggunaan media dalam pembelajaran sehingga peserta didik kurang tertarik dengan pembelajaran yang dilaksanakan. Solusi peneliti lakukan untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik dengan menggunkan salah satu media pembelajaran yaitu media komik, karena media komik merupakan media gambar yang bersejajar berbentuk kartun berwarna serta memerankan suatu cerita dalam urutan yang erat dihubungkan sehingga memberikan hiburan kepada para pembacanya. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran tematik di SD Negeri 22 Perkebunan Teluk Panji Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model Kurt Lewin yang berisi tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media komik dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik. Hal tersebut dibuktikan dengan meningkatnya persentase ketuntasan hasil tes peserta didik di pra siklus yaitu sebesar 37% persentase motivasi belajar peserta didik sebesar 50%, pada siklus
persentase ketuntasan hasil tes motivasi peserta didik sebesar 47% persentase motivasi belajar tercapai 73%, serta siklus II persentase ketuntasan hasil tes motivasi peserta didik sebesar 89% dan persentase motivasi belajar peserta didik mecapai 87%.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Media komik; Motivasi belajar; Pembelajaran tematik
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr Syafrilianto Syafrilianto
Date Deposited: 17 Apr 2023 01:11
Last Modified: 17 Apr 2023 01:11
URI: http://repo.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1088

Actions (login required)

View Item View Item